Nusantara Satu Info
News PEMILU POLITIK

Ijtima Ulama Nusantara Rekomendasikan  Cak Imin Jadi Capres 2024

Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar atau Cak Imin menyampaikan sambutan saat mendaftarkan partai politiknya sebagai calon peserta Pemilu 2024 di Kantor KPU, Jakarta, Senin (8/8/2022). Pada hari kedelapan ini, KPU menerima pendaftaran empat partai politik di antaranya Partai Republiku Indonesia, Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura), Partai Gerindra, dan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB). (Liputan6.com/Johan Tallo)
Bagikan :

NSI.com, JAKARTA – Ijtima Ulama Nusantara yang diselenggarakan Dewan Syura DPP PKB, menyampaikan beberapa rekomendasi, salah satunya memberi dukungan kepada Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar (Cak Imin) sebagai kandidat Calaon Presiden (Capres) untuk maju Pilpres 2024.

“Ijtima Ulama Nusantara memberikan mandat penuh kepada Ketua Umum DPP PKB, untuk terus memperjuangkan Gus Muhaimin sebagai pemimpin nasional periode 2024, dan juga memberikan hak kepada Gus Muhaimin mengambil keputusan-keputusan yang strategis demi kebesaran PKB,” demikian bunyi salah satu rekomendasi ijtima ulama, yang dikutip Senin (16/1/2023).

Selain itu, Ijtima ulama juga merekomendasikan para ulama, kiai, dan pimpinan pesantren khususnya dari kalangan NU, untuk mengentaskan kekerasan seksual yang terjadi di lembaga lembaga pendidikan khususnya keagamaan. “Dan berupaya memberikan keadilan sebaik baiknya kepada korban kekerasan, dengan memfasilitasi pendampingan dan sarana pemulihan korban,” bunyi kutipan rekomendasi.

Related posts

Hubungi Redaksi NSI