Nusantara Satu Info
POLITIK

DPP Hanura : Agar Bisa Rebut Kursi DPR RI, Ciptakan Kursi Baru

Wakil Ketua Umum Bidang Organisasi DPP Partai Hanura, Benny Rhamdani. foto rm.id.
Bagikan :

NSI.com – PARTAI Hati Nurani Rakyat, beberapa waktu lalu menggelar  kegiatan Workshop Nasional 2022, diikuti seluruh anggota DPRD Provinsi dan Kabupaten Kota hasil Pemilu 2019 sebanyak 809 anggota dewan se-Indonesia. Acara yang digelar setiap 6 bulan sekali oleh DPP Hanura selama 3 hari sejak 18-20 September 2022 lalu itu, mengusung tema Menguatkan Tugas Fungsi dan Menuntaskan Tanggung Jawab Konstitusi, guna memastikan kerja-kerja politik partai Hanura bisa berjalan sesuai harapan rakyat dan terpenting pada Pemilu 2024 mendatang, Hanura harus kembali merebut kursi parlemen. Untuk bisa merebut kursi di DPR RI, maka semua pengurus dan anggota dewan yang ada harus bisa menciptakan kursi baru pada Pemilu 2024 mendatang.

Wakil Ketua Umum Bidang Organisasi DPP Partai Hanura, Benny Rhamdani mengatakan Workshop Nasional ini rutin diselenggarakan setiap 6 bulan sekali, digelar kegiatan seperti ini diikuti 809 anggota DPRD Provinsi, DPRD Kabupaten/Kota hasil pemilu 2019 lalu. Adapun tujuan digelarnya workshop adalah untuk mendapatkan bimbingan teknis, tema yang diambil pada kegiatan workshop kali ini, adalah menguatkan tugas dan fungsi serta menuntaskan tanggungjawab konstitusi.

Related posts

Hubungi Redaksi NSI