NSI.com, JAKARTA – Ketua Umum DPP Partai Gerindra, Prabowo Subianto mendatangi Pengasuh Pondok Pesantren (Ponpes) Miftachus Sunnah yakni Miftachul Akhyar (Kiai Miftach) yang berlokasi di Jalan Kedung Tarukan, Surabaya, pada Minggu (6/11) malam, guna bersilaturahmi dengan pimpinan Pompes yang juga merupakan Rais Aam Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU), yang dilakukan secara tertutup.
“Saya sudah kenal lama, kita menyambung silaturahmi,” ujar Prabowo, Minggu, 6 November 2022 malam, seraya menambahkan bahwa pertemuan itu bukan urusan untuk minta restu soal Pilpres 2024, pasca dirinya sudah menyatakan maju sebagai Calon Presiden 2024. “(Soal Pilpres) ya tidak, namanya silaturahmi. Saya sudah hubungan lama dengan beliau, saya kira itu ya,” ucap singkat.
Ditegaskan lagi apakah kunjungan ini bentuk penjajakan awal untuk meminta dukungan di Pilpres 2024, Prabowo menjawab santai. “Nanti lah kalau Pilpres itu,” ujar Prabowo sambil tertawa.