Nusantara Satu Info
EKONOMI Kaltim

Pembatasan Pembelian Pertalite 120 Liter/Hari, Harus Ada Batas Waktu

Konsumen beli BBM di SPBU. foto istimewa.
Bagikan :

NSI.com – OMBUDSMAN RI ikut bersuara menanggapi kebijakan PT Pertamina (Persero), yang memberlakukan uji coba pembatasan pembelian bahan bakar minyak (BBM) jenis Pertalite maksimal 120 liter per hari untuk kendaraan mobil.

Anggota Ombudsman, Hery Susanto, mengatakan uji coba tersebut merupakan inisiatif dari Pertamina. Oleh karenanya, ia menilai uji coba ini tidak bisa terus dilakukan dalam kurun waktu sampai terbitnya revisi Peraturan Presiden (Perpres) Nomor 191 tahun 2014.

“Karena sifatnya sementara, tahap uji coba harus dilakukan dalam limitatif tertentu, harus diberi batasan waktu. Kalau tidak ada limitatif dari segi pembatasan, potensi maladministrasi akan ada, karena uji coba dilaksanakan meskipun regulasi (revisi Perpres) belum ada,” kata Hery Senin (19/9).

Setelah adanya penyesuaian harga BBM, lanjut Hery, pemerintah seharusnya fokus mengatur regulasi terkait pembatasan kuota BBM subsidi khususnya Pertalite. Pemerintah diminta menguatkan pengawasan dan sanksi tegas, terkait penyalahgunaan BBM subsidi secara maksimal.

Related posts

Hubungi Redaksi NSI