Nusantara Satu Info
POLITIK

Ma’ruf Amin Minta MUI Arahkan Umat Pilih Capres yang Afdal di 2024

Wapres, Ma'ruf Amin. (foto.ist)
Bagikan :

JAKARTA – Wakil Presiden Ma’ruf Amin meminta Majelis Ulama Indonesia (MUI) ikut turun tangan untuk membimbing umat memilih calon presiden (capres) yang afdal atau yang terbaik di Pilpres 2024. Menurut Ma’ruf, hal itu merupakan amanat dari ajaran Nabi Muhammad SAW. Seorang pemimpin, menurut dia, harus memiliki kapasitas, integritas, dan akhlak mulia.

“Karena itu, kita mengharapkan semua supaya memilih yang afdal, jangan yang tidak afdal. Memilih yang alyaq, yang ashlah, ya tentu yang mempunyai kapasitas, kapabilitas, integritas, akhlak yang mulia. Supaya yang dipilih yang terbaik daripada calon yang ada,” kata dia saat berpidato di Milad MUI ke-47 di Hotel Sultan, baru-baru ini di Jakarta.

“Itu saya kira Majelis Ulama Indonesia mengarahkan kepada umat seperti itu. Bukan berdasarkan suka atau tidak suka, tapi Al-Afdhal, Al-Ashlah dan Al-Alyaq, yang terbaik. Itu barangkali tugas Majelis Ulama Indonesia dalam mengarahkan umat ke sana. Bukan mengarahkan pilih A atau B, ini dan itu,” imbuhnya.

Related posts

Hubungi Redaksi NSI