Nusantara Satu Info
PEMILU

KPU : Kotak Suara Tetap Pakai Kardus di Pemilu 2024

Ilustrasi. KPU akan kembali menggunakan kotak suara kardus di Pemilu 2024. (CNN Indonesia/Andry Novelino)
Bagikan :

NSI.com, JAKARTA – Pada pemilu 2024 mendatang ini, Komisi Pemilihan Umum (KPU) kembali akan menggunakan kotak suara kardus, namun dengan versi baru yang memiliki kualitas lebih kuat. Hal tersebut dikemukakan Komisioner KPU Yulianto Sudrajat, bahwa kotak suara kardus yang digunakan berbeda dengan versi Pemilu 2019, pasalnya KPU akan memperbaiki kualitas bahan kotak suara. “Kami mempertimbangkan menempuh kebijakan kotak suara yang akan dipergunakan untuk penyelenggaraan Pemilu 2024, berbahan karton dupleks kedap air seperti di Pemilu 2019. Namun, dari spesifikasi barangnya akan kami perkuat,” kata Sudrajat, Rabu (28/12).

Lebih lanjut Sudrajat menambahkan, kotak suara kardus Pemilu 2024 akan lebih kokoh dan  tidak mudah rusak. Alasan kenapa KPU tetap menggunakan kotak suara kardus, terkait persoalan efisiensi dan tak perlu menyewa tempat sebagai gudang kotak suara lagi. “Kotak dan bilik setelah pemilu selesai, akan kami lelang dan hasilnya kami setorkan kepada kas negara,” tandasnya.

Related posts

Hubungi Redaksi NSI