NSI.com, JAKARTA – Kamar Dagang dan Industri (Kadin) berkolaborasi dengan Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) menggekar kegiatan World Economic Forum (WEF) Annual Meeting 2023 di Davos, berlangsung mulai tanggal 16 hingga 20 Januari 2023. Digelarnya tegiatan tersebut, dalam rangka untuk menggaet investor global menyuntikkan modal ke Tanah Air lewat Indonesia Pavilion, termasuk untuk pembangunan Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara.
Hal tersebut dikemukakan, Ketua Umum Kadin Arsjad Rasjid saat diskusi panel bertajuk Perkembangan Peluang Investasi di Ibu Kota Baru Indonesia. Diskusi yang digelar dengan menggandeng Badan Otorita IKN ini, di antaranya untuk mengundang para investor internasional yang tertarik berinvestasi di proyek pembangunan IKN Nusantara. “Ini merupakan salah satu sesi paling banyak dihadiri investor mancanegara,” jelas Arsjad dalam keterangan tertulis, Selasa, 17 Januari 2023.